Home » , , » Kawa : Si Daun Kopi

Kawa : Si Daun Kopi

Diposting Oleh Permata Dia on 11 March, 2013 | 07:00:00

KOPI KAWA - Kepulangan saya ke kampuang nan jauh di mato untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga besar cukup mampu melepas rasa rindu yang sudah menumpuk selama 2 tahun. Saya menghabiskan waktu di kampuang  selama kurang lebih 3 minggu. Selama 3 minggu itu saya melakukan silaturahim ke rumah para sanak saudara dan juga berjalan-jalan.

Ada hal yang menarik perhatian saya selama saya berkeliling Sumatera Barat yaitu banyak warung-warung sederhana yang bernama Pondok Kawa terutama di Jalan Raya Padang Panjang - Batu Sangkar. 

Didorong oleh rasa penasaran saya dan ajakan dari ayahanda tercinta, kami sekeluarga pergi ke salah satu Pondok Kawa yang menjadi langganan ayah saya yang terletak di daerah Koto Nan Ampek - Payakumbuh. Warung ini memang dibuat dengan nuansa layaknya pondok atau saung para petani di sawah atau ladang, dengan tiang-tiang kayu dan juga atap seng yang dilapisi dengan daun kelapa. Penyajian kopi ini sangat unik, karena sahabat tidak akan menemukan cangkir ataupun gelas dari keramik, kaca bahkan besi. Akan tetapi kopi kawa ini disajikan dengan menggunakan batok kelapa yang dibentuk sedemikian rupa dengan bambu bulat sebagai tatakan gelas batok ini.

Kopi kawa ini tidak dibuat dari biji kopi melainkan dari daun kopi. Bagaimana mungkin? Menurut cerita yang saya peroleh dari ayah saya, ketika jaman dahulu biji kopi tidak boleh dikonsumsi oleh pribumi melainkan harus diberikan kepada kompeni atau penjajah Belanda. Akan tetapi, nenek moyang orang Minang Kabau tidak hilang akal maka mereka mencoba untuk mengolah daun kopi dan terciptalah kopi kawa ini. 

Bagaimana rasa kopi kawa ini? Rasanya tidak kalah dengan kopi-kopi lainnya, hanya saja kopi kawa ini tidak sekental kopi yang berasal dari biji kopi dan tentu saja tidak memiliki ampas seperti halnya kopi lainnya.. Selain itu, tentu saja kopi kawa tidak memiliki bermacam varian dan hanya tersedia satu jenis olahan saja yaitu kopi kawa tubruk. Tidak lupa! walaupun kopi kawa terbuat dari daun kopi tapi kopi kawa tetap memiliki aroma khas kopi yang pastinya selalu menggugah selera. Kopi kawa ini biasanya disajikan dengan gorengan ataupun lamang tapai (lemang dan tape ketan hitam,red). Bagi sahabat yang merupakan pecinta kopi, saya sarankan kepada sahabat untuk mencoba kopi sederhana yang satu ini. 
Judul: Kawa : Si Daun Kopi
Rating Blog: 5 dari 5
Ditulis oleh Permata Dia
Anda sedang membaca artikel Kawa : Si Daun Kopi . Jika ingin mengutip, harap memberikan link aktif dofollow ke URL http://karyakuringharatis.blogspot.com/2013/03/kawa-si-daun-kopi.html. Terima kasih sudah singgah di blog ini.
Bersama : M Sofyan Daud KARYA KURING HARATIS Updated at : 07:00:00

3 comments:

  1. postingan yang bagus :D
    info yg berguna ...
    Ingin menikmati liburan sambil menikmati kopi kawa dan belajar banyak tentang Rendang, klik saja
    disini
    Terima kasih

    ReplyDelete
  2. Ingin menikmati liburan sambil menikmati kopi kawa dan belajar banyak tentang Rendang, klik saja disini
    Terima kasih

    ReplyDelete
  3. postingan yg bagus :D
    infonya sangat berguna...

    ReplyDelete

بسم الله الرحمن الرحيم

Persyaratan komentar Karya Kuring Haratis :

1. Tidak mengandung spam
2. Tidak mengandung SARA
3. Tidak mengandung pornografi

Segala macam bentuk komentar dengan fungsi promosi akan segera dihapus. Saya hanya menerima komentar yang sesuai dengan isi artikel saja.

Terimakasih atas komentar sahabat, kalau ada waktu saya akan segera membalas komentar anda.